Senin, 23 Juli 2012

Andre Rosiade Sambut Semen Padang FC

Padang, Padek—Keber­hasi­lan Semen Padang FC men­jua­rai kompetisi resmi PSSI, Liga Primer Indonesia (LPI) 2011-2012 menjadi fenomena ter­sen­diri. Pasalnya, ini kali per­ta­ma sejak 20 tahun terakhir klub yang bermarkas di Bu­kit Karang Putih Indarung itu kembali jawara nasional.

Tokoh muda Kota Padang Andre Rosiade mengaku sa­ngat bangga, karena klub ke­ba­nggaan urang awak itu suk­ses besar. Menurutnya, Semen Padang harus membuktikan lagi di ajang lebih tinggi yaitu Liga Champion Asia (LCA) yang segera digelar.

”Ini keberhasilan yang luar biasa, dan patut disyukuri oleh seluruh fans dan warga Kota Padang, serta Sumbar,” kata Andre yang ikut menyambut langsung kedatangan Elie Ai­boy cs di Bandara Inter­na­sio­nal Minangkabau (BIM), Ming­gu (15/7).

Meski gagal mengawinkan ge­lar liga dengan Piala Indonesia Andre tetap yakin dengan Semen Padang bisa diperta­hankan tahun men­da­tang. Sementara, untuk menunjang operasional tim, Andre me­n­jan­jikan pemberian bonus Rp25 juta. “Jumlahnya tak seberapa, tapi semoga bisa men­jadi pemicu bagi yang lain untuk meningkatkan performa Semen Padang,” kata Andre. (mg18)

Sumber: padangekspres.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar